Lakukan 4 Trik Digitalisasi Restoran Anda agar Banyak Pengunjung
Seperti halnya berbagai sektor bisnis lain, bisnis kuliner seperti restoran juga membutuhkan strategi pemasaran yang mumpuni. Alih-alih sekadar memasang plang di pinggir jalan, tim marketing Anda perlu merancang sesuatu yang menarik agar pelanggan baru datang. Terlebih saat ini persaingan semakin tinggi. Anda harus bisa mencari sisi unggul dalam bisnis Anda untuk bisa mengambil hati pelanggan.
Strategi pemasaran restoran merupakan cara terbaik untuk menjangkau pelanggan baru. Tapi tetap menjalin hubungan akan mengubah mereka menjadi pelanggan tetap. Anda bisa melakukannya lewat media sosial, email, event, sponsor, diskon dan promosi.
Namun di era digital ini, ada sejumlah langkah baru juga yang perlu Anda pertimbangkan. Simak beberapa di antaranya berikut ini!
1. Buat Website dan Selalu Lakukan Update
Saat ini, hampir semua perusahaan memiliki website sendiri. Memiliki situs yang dioptimalisasi dengan baik memungkinkan pelanggan mengetahui tentang produk dan berbagai acara yang dilakukan oleh restoran Anda.
Namun, punya website saja tidak cukup. Anda harus merancangnya dengan desain yang bagus sehingga memudahkan pelanggan untuk menavigasi dan menemukan apa yang mereka cari. Sebaiknya, sertakan menu digital dan perbarui menu Anda secara berkala. Pasalnya, biasanya pelanggan akan mencari tahu menu apa yang bisa mereka pesan sebelum benar-benar datang langsung ke restoran Anda.
Jangan lupa sediakan kolom untuk review. Ulasan yang positif akan memberikan validasi layanan yang baik dan produk yang Anda tawarkan.
2. Optimalkan Online Presence dengan SEO
Bisa muncul di halaman pertama pencarian bukan hal yang mudah. Dibutuhkan waktu, tenaga dan usaha yang tidak sedikit. Karena itu, pastikan Anda mengoptimalkan SEO untuk mendatangkan kunjungan organik ke situs Anda. Anda juga harus memastikan setiap halaman di situs Anda menggunakan kata kunci, URL yang ramah SEO dan gambar yang dioptimalkan dengan baik untuk SEO.
3. Strategi Social Media, Termasuk dengan Social Login
Strategi media sosial yang baik sangat penting untuk mencapai digitalisasi di sektor kuliner ini. Entah itu dengan Facebook, Instagram maupun TikTok, penting bagi Anda untuk berada di media sosial yang jadi tempat target pasar Anda berada.
Anda juga bisa menggunakan klien sebagai pembuat konten untuk promosi Anda. Semua foto yang diposting oleh konsumen tentang hidangan, produk dan sebagainya, bisa Anda posting ulang di media sosial Anda. Ini bisa meningkatkan brand awareness sekaligus mempertahankan hubungan dengan pelanggan dan menghasilkan pelanggan baru.
Cara lain memanfaatkan media sosial adalah dengan menerapkan social login di jaringan WiFi Anda. Dengan informasi media sosial yang Anda miliki saat konsumen login ke jaringan WiFi Anda, Anda bisa menggunakannya untuk berbagai keperluan. Salah satunya adalah untuk merancang pemasaran tertarget atau memberikan penawaran yang dipersonalisasi.
4. Analisis WiFi dan Manajemen WiFi
Bagi bisnis restoran, WiFi merupakan fasilitas yang sangat penting dan menentukan. Dulu, orang mungkin akan merasa puas hanya dengan makanan enak dan layanan yang baik. Tapi sekarang, orang bisa jadi urung masuk ke restoran yang tidak menyediakan jaringan WiFi.
Manfaat WiFi dan WiFi manajemen bagi bisnis restoran sebenarnya lebih dari itu. Lewat WiFi management, Anda tidak hanya bisa mengumpulkan informasi konsumen tapi juga kebiasaan mereka dari aktivitas mereka di internet ketika menggunakan jaringan Anda. Ini akan menjadi sumber data berharga yang akan menunjang efektivitas setiap kampanye yang Anda buat.
Comments